Catat! 10 Strategi Cara Pemasaran Bisnis Ekspor

Rabu, 28 April 2021 11:18 WIB

Share
Foto|TLX
Foto|TLX

POSKOTAJABAR,BANDUNG

Sesudah mengetahui startegi pemasaran internasional kini saatnya Anda melakukan rencana 10 cara pemasaran bisnis ekspor yaitu dengan beberapa strategi pemasaran produk yang efektif seperti strategi berikut adalah :

1. Buatlah Kerja Sama
Tahap awal pastikan Anda benar-benar siap untuk menjalankan bisnis ini, dikarenakan Anda akan berhubungan dengan berbagai negara lain dan orang asing lainnya. Cara yang dibutuhkan yaitu Anda perlu mempersiapkan diri untuk menjalin komunikasi, termasuk menguasai bahasa Inggris dengan baik. Persiapkan juga berbagai dokumen pendukung dan format surat yang akan Anda butuhkan dalam menjalankan bisnis tersebut.

2. Buatlah Produk Terbaik
Langkah kedua yang harus Anda lakukan yaitu memilih produk yang akan Anda ekspor ke luar negeri sesuai dengan jenis dan kebutuhan negara tersebut sudah pas atau tidak. Dan cobalah pastikan produk yang Anda pilih memenuhi standar dan memiliki kualitas yang baik, sehingga dapat diterima dari berbagai negara.

3. Pastikan Peraturan Pemasaran Bisnis Ekspor
Tahap selanjutnya yaitu memahami berbagai aturan serta kebijakan yang diterapkan pemerintah terkait dengan kegiatan ekspor, supaya Anda dapat menjalankannya sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Karena setiap negara memiliki aturan yang berbeda dan akan membantu Anda dalam mengatasi berbagai kendala saat melakukan aktifitas ekspor.

4. Tujuan Ekspor Produk Berbagai Negara
Menentukan berbagai negara adalah tujuan ekspor yang tepat, sehingga produk Anda berkembang dan menguntungkan dipasaran. Tujuan ini sangat penting untuk memastikan bisnis Anda dapat berjalan dengan lancar.

5. Cobalah Daftar Situs Bisnis Ekspor
Setelah distribusi produk berbagai negara di masa kini, cobalah Anda daftarkan bisnis Anda ke situs bisnis internasional, supaya bisnis Anda bisa dilihat banyak orang dari berbagai negara. Tujuan selain mendapatkan calon konsumen, situs bisnis internasional akan membantu Anda bekerja sama dengan para pebisnis lainnya dari berbagai belahan dunia.

6. Legalitas Bisnis Ekspor
Setelah Anda sudah mempersiapkan tujuan negara dan sebagainya, cobalah daftarkan legalitas usaha Anda melalui syarat seperti SIUP, TDP, NPWP, NIK (Nomor Induk Kepabeanan), dan sebagainya dipersiapkan dulu.

Gunanya dokumen legalitas sebagai proses administrasi bisnis antar negara. Untuk Anda yang belum tahu NIK (Nomor Identitas Kepabeanan) bisa didapatkan Dirjen Bea Cukai. Akan tetapi jika Anda pemula yang memang belum punya NIK, bisa memakai jasa undername atau meminjam NIK perusahaan lain. Sehingga Anda tidak perlu berurusan langsung dengan bea cukai.

7. Lengkapi Dokumen Bisnis Ekspor
Beberapa dokumen yang wajib Anda siapkan oleh eksportir adalah invoice, packing list, dan bill of lading. Untuk beberapa dokumen pendukung, Anda juga perlu mempersiapkan seperti certificate of origin yang bisa didapatkan di dinas perdagangan dan industri di tingkat kabupaten atau kota, dan certificate of analysis yang bisa didapatkan seperti produk makanan, minum atau skincare.

Halaman
Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar
Berita Terpopuler