Tidak Pakai Mahal! Ini Empat Minuman Herbal Ampuh Turunkan Kolesterol

Sabtu, 24 Juli 2021 04:30 WIB

Share
aneka Minuman Herbal (foto Pexels)
aneka Minuman Herbal (foto Pexels)

BANDUNG, JABAR.POSKOTA.CO.ID – Kolesterol menimbulkan kekhawatiran bagi sebagian orang. Sebab, kolesterol terbukti memicu serangan jantung.

Sebagai langkah antisipasi, Anda dapat mengkonsumsi minuman herbal yang mudah dibuat dan bahannya mudah ditemui.

Sejumlah tanaman obat terbukti dapat menurunkan kadar kolestrol. Dilansir dari laman Dinas Kesehatan Kulon Progo, berikut ini adalah berbagai macam minuman herbal yang berkhasiat sebagai penggelontor kolesterol:

1. Temulawak

Membuat minuman herbal dari temulawak untuk menggelontorkan kolesterol terbilang mudah. Cukup dengan tiga rimpang temulawak yang dikupas kulitnya, diparut, ditambahkan 3/4 air panas, lalu dibiarkan mengendap. Bila sudah dingin, endapan bisa dibuang dan airnya dapat diminum. Konsumsi minuman herbal temulawak ini setiap hari.

 

2. Daun Murbai

Siapa sangka, daun dari buah berukuran kecil ini dapat menggelontorkan kolesterol. Siapkan 10 gram daun murbai untuk membuat minuman herbal penurun kolestrol. Setelah daun dicuci, daun direbus dengan tiga gelas air. Ketika airnya tinggal segelas, matikan kompor dan biarkan hingga dingin. Setelah itu, saring dan minuman ini dapat diminum. Untuk hasil terbaik, minum setiap hari.

3. Akar Seledri

Akar seledri ternyata dapat digunakan untuk menurunkan kolesterol. Siapkan 30 gram akar seledri yang sudah dicuci bersih, lalu rebus dengan dua gelas air. Ketika air tinggal setengahnya, matikan kompor, dan biarkan hingga dingin. Setelah dingin, saring airnya, dan rebusan akar seledri siap diminum

Halaman
Reporter: Ririn
Editor: Ririn
Sumber: -
Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar
Berita Terpopuler