Duh! Kekuatan Persib Bakal Pincang Akibat Tidak Bisa Diperkuat Tiga Pemain Ini Saat Berhadapan dengan Bali United

Minggu, 9 Januari 2022 17:30 WIB

Share
Gelandang serang Marc Klok menjadi salah satu pemain yang dipastikan tidak bisa memperkuat Persib saat berhdapan dengan Bali United di Stadion I Gusti Ngurah Rai Denpasar, 13 Januari 2022 mendatang. (Foto: Persib)
Gelandang serang Marc Klok menjadi salah satu pemain yang dipastikan tidak bisa memperkuat Persib saat berhdapan dengan Bali United di Stadion I Gusti Ngurah Rai Denpasar, 13 Januari 2022 mendatang. (Foto: Persib)

DENPASAR, POSKOTAJABAR.CO.ID -

Tiga pemain Persib dipastikan tidak bisa tampil, akibat hukuman akumulasi kartu kuning pada pertandingan kontra Bali United di Stadion I Gusti Ngurah Rai Denpasar, 13 Januari 2022 mendatang. Ketiga pemain yang akan absen itu adalah Marc Anthony Klok, Ardi Idrus, dan Achmad Jufriyanto. 

Marc Anthony Klok dan Ardi harus absen karena akumulasi kartu kuning ketujuh yang sudah didapatkannya pada musim ini. Sementara itu, bagi Achmad Jufriyanto merupakan kartu kuning ketiga.

Seperti diketahui, kartu kuning terakhir yang membuat mereka absen didapatkan pada saat Persib mengalahkan Persita Tangerang 1-0 pada laga pekan ke-18 Liga 1 2021/2022 di Stadion I Gusti Ngurah Rai Denpasar, Bali, Jumat, 7 Januari 2022 lalu. 

Pada menit-45, Ardi Idrus melakukan tackling keras kepada Harrisson Cardoso yang menghasilkan kartu kuning baginya. Sedangkan, Jufriyanto mendapat kartu kuning pada babak kedua usai melakukan pelanggaran untuk mencegah Persita melakukan serangan balik. 

Sedangkan Marc Klok mendapat kartu kuning saat laga berjalan 82 menit. Klok harus mengantongi kartu kuning karena menarik pemain Persita dari belakang.

Bruno Cantanhede mengaku belum dalam kondisi terbaik 

Mengawali seri keempat Liga 1 2021/2022, Persib meraih kemenangan 1-0 atas Persita Tangerang. Tiga poin diraih tak lepas dari gol tunggal pemain anyar Pangeran Biru, Bruno Cantanhede dari titik penalti pada menit-32.

Itu adalah gol pertamanya di Liga Indonesia bersama Persib. Pemain depan asal Brasil tersebut tak bisa menutupi rasa bahagiaanya bisa mencetak gol di Stadion I Gustsi Ngurah Rai.

Kendati demikian, ia mengaku lebih senang karena timnya meraih kemenangan. Menurutnya, gol yang terjadi pada laga pekan ke-18 tersebut adalah bonus dari kerja keras semua pemain. 

Halaman
Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar
Berita Terpopuler