Kapten Persib Bandung Ajak Semua Harus Bangkit, Begini Penegasan Marc Klok

Selasa, 9 Agustus 2022 06:17 WIB

Share
Kapten Persib Bandung, Marc Klok. (foto:laman persib)
Kapten Persib Bandung, Marc Klok. (foto:laman persib)

BANDUNG, JABAR.POSKOTA.CO.ID

Hingga pekan ketiga liga 1 2022/2023 Persib Bundung belum juga memperoleh kemenangan. Dari tiga laga yang telah dilakoninya. Beruntung masih ada satu hasil ser‍i, nggak semuanya kalah. Jadi, tersangkut di peringat kedua terakhir atau peringat 17. Yang peringkat terakhir atau 18 adalah anak baru di liga 1. Persis Solo.

Dengan reputasi buruknya itu, jangan heran kalau kemudian Robert Rene Albert, pelatih Persib lagi jadi sorotan pecinta sepakbola asal Bandung. Bobotoh berteriak minta Rene Out.

Di dua laga terakhir saat bertanding melawan Madura United di kandang sendiri dan melawan Borneo FC di kandang lawan, Persib seharusnya bisa menang.

Dikatakan demikian, karena di dua laga tersebut Persib unggul lebih dahulu dari lawannya. Dua gol awal di dua laga tersebut, ternyata bukan membuat daya gempur Maung Bandung menjadi semakin tajam, tapi sebaliknya, semakin tumpul.

Bahkan saat melakukan laga kandang, Persib selain bisa unggul lebih dahulu juga bisa mempertahankan keunggulan 1-0 hingga peluit babak pertama berbunyi. Kok di babak kedua semakin memble ya.

Di Babak kedua itulah, Persib dipermalukan tamu yang tengah dijamunya di kandangnya sendiri. Dengan tiga gol, skor ditutup dengan kemenangan Laskar Sape Kerrab dengan skor 1-3.

Di laga tandang ke Samarinda, hal yang sama terulang. Persib juga unggul lebih dahulu, tetapi setelah itu nggak dapat gol lagi. Babak pertama ditutup dengan skor 1-2 untuk kemenangan Pesut Etam.

Di babak kedua, Maung Bandung lagi-lagi dibantai Pesut Etam, dan permainan berakhir setelah kedudukan berubah menjadi 1-4 untuk kemenangan tuan rumah Borneo FC.

Apa yang sesungguhnya terjadi dengan Persib, kok bisa-bisanya elehan terus. Sampai-sampai Kapten Persib Marc Klok mengaku tidak kuasa menahan malu. "Saya sedikit malu untuk bicara, kalau kalah 1-4 itu tidak bisa untuk kami dan untuk saya," katanya sebagaimana dilansir dari laman resmi Persib, Senin 8 Agustus 2022.

Halaman
Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar
Berita Terpopuler