Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri), Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersedia memberikan izin diselenggaraknnya Liga 1 2021. Hal itu ia sampaikan pada Kamis (18/2/2021) setelah melakukan pertemuan dengan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali.
Hal ini tentu membuat nadi sepak bola Indonesia kembali berdenyut lagi, setelah lebih dari satu thaun mati suri karena dampak pandemic Covid 19. Polri memberikan izin untuk penyelenggaraan Piala Menpora 2021.
Dalam pernyataannya tersebut, Listyo memberikan izin terhadap gelaran Liga 1 2021 jika ajang pramusim bertajuk Piala Menpora 2021 berjalan sukses. Indikator utama kesuksesan gelaran ini adalah jika pelaksanaan protokol kesehatan yang diterapkan dalam ajang tersebut dapat berjalan dengan baik. (ES)
BACA JUGA: Lewat Makanan Tradisional, Kota Bandung Masuk Dalam Daftar 10 Kota Terbaik di Dunia